Download Blackberry Simulator/Emulator


Pada beberapa waktu yang lalu saya pernah mencoba Android Emulator di komputer saya, nah sekarang mari kita mencoba Blackberry Emulator di PC. Tentunya saya akan mencoba versi terbarunya yang menggunakan OS v 7.1.0.98 yang digunakan pada Blackberry Bold 9900 yang mempunyai layar touchscreen.

Untuk menjalankan Blackberry di komputer kamu, kamu memerlukan beberapa software yang harus kamu download.

1. BlackBerry® Device Simulators download di https://swdownloads.blackberry.com/Downloads (214 MB)
mirror: http://www.enterupload.com/ghrx5y7vgtgd/BlackBerry_Simulator_7.1.exe.html

2. JDK (Java Development Kit) download di http://www.oracle.com (84 MB)

3. BlackBerry® Email and MDS Services Simulator download di https://swdownloads.blackberry.com/Downloads (45 MB)
mirror: http://www.enterupload.com/ehk0x7hekth1/BlackBerry_Email_MDS_4.1.2.exe.html

Langkah Instalasi:

1. Download dan install BlackBerry® Device Simulators

2. Download dan install JDK (Java Development Kit)

3. Download dan install BlackBerry® Email and MDS Services Simulator download (aplikasi ini membutuhkan Java Develepment Kit, jadi disarankan untuk menginstall Java Develepment Kit terlebih dahulu)
Cara Penggunaan:


1. Jalankan BlackBerry Email and MDS Services Simulator untuk menghubungkan BlackBerry dengan koneksi Internet. Klik Start → All Programs → Research In Motion → BlackBerry Email and MDS Services Simulators 4.1.2 → MDS.exe.

2. Jalankan BlackBerry Device Simulators. Klik Start → All Programs → Research In Motion → BlackBerry Smartphone Simulators 7.1.0 > 7.1.0.98 (9900) → 9900.exe.
Jika berhasil selamat kamu telah mempunyai Blackberry di komputer kamu, berikut ini contoh screenshot yang saya buat:






Semoga Bermanfaat!!

http://www.idebagusku.com/download-blackberry-emulator

0 Response to "Download Blackberry Simulator/Emulator"

Post a Comment